Friday, October 20, 2006

Mainan Baru



Clie PEG UX50 ini sebenarnya ngga bisa dibilang mainan baru, karena produk ini dilahirkan tahun 2003 silam. Tapi memang dari dulu sudah ngebet pengen punya (harga baru sekitar Rp 6 jutaan) begitu ada yang mau jual second, langsung disabet. Di jaman itu, sebuah PDA dengan feature WiFi, BlueTooth, camera (photo & video), memory card adalah PDA mewah dan canggih. Kecanggihannya pun masih terasa hingga kini, saat PDA PalmOS sendiri belum ada perkembangan berarti.

Hal pertama yang dilakukan adalah menciptakan hubungan yang harmonis dengan Mac gue, dari segi koneksi WiFi, BlueTooth, sinkronisasi dengan iSync (menggunakan MissingSync). Internet sharing pun berjalan mulus - walau agak terbata-bata - melakukan browsing dengan aplikasi NetFront dan cek imel dengan aplikasi ClieMail.

Setelah itu, menciptakan hubungan harmonis, sexy dan mesra dengan bentuk foto : Si Clie bersanding dengan PowerBook G4. Hasil foto session bisa dilihat di sini :
http://flickr.com/photos/pinodita/sets/72157594333947783/

1 comment:

Anonymous said...

cool dude..... buat gue pribadi,. pda clie ini adalah yang paling keren desainnya... u have a very good taste... hehehe